Camat Ujungbatu Mengadakan Nobar Final Asean U 19 Boy Championship Antara Indonesia Melawan Thailand

Rokan Hulu, InfoRohul.Com – Upika Kecamatan Ujungbatu mengadakan nonton bareng (Nobat) Final Asean U19 Boy Championship 2024 yang diselenggarakan di halaman Kantor Camat Ujungbatu, Senin, 29 Juli 2024 pukul 19.30 WIB.

Hadir pada acara Nobar Camat Ujungbatu Rio Pratama S.TTP M.Si Kapolsek Ujungbatu AKP Robby Hidayat SE, Danramil 08/Tandun Kapten Mawardi, Lurah Ujungbatu Zulhamdi, Kepala Desa Ngaso Andes Siata, Panit Reskrim Polsek Ujungbatu Ipda Sarlose Mesra, para Tokoh Masyarakat, para pegawai Kecamatan Ujungbatu, Tokoh Pemuda ratusan warga.

Camat Ujungbatu Rio Pratama STTP M.Si dengan diselenggarakan nya Nobar ini sebagai bentuk dukungan untuk team Indonesia dan juga untuk menggairah persepakbolaan khususnya untuk Kecamatan Ujungbatu.

Sorak sorai kebahagiaanpun membahana di halaman kantor camat Ujungbatu pada saat team sepakbola Indonesia dari stadion gelora utama Bung Tomo Jawa Timur memasukan gol ke gawang Thailand, namun pada saat Gawang team Indonesia diserang merekapun memberi dukungan semangat jangan sampai gawangnya kebobolan.

Pada Pertandingan final di babak Pertama Indonesia Unggul 1:0 dari Thailand, dibabak ke 2 Team Indonesia banyak bertahan hingga Injury time kedudukan masih bertahan 1 : 0 untuk Indonesia hingga ada penambahan waktu 5 Menit, hingga selesai pertandingan Final dimenangkan oleh Team Indonesia 1:0 dari Team Thailand.***(Surya)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *