Kebakaran Rumah Petak Di Sontang, Korban 4 Orang Meninggal Dunia

Rokan Hulu, InfoRohul.Com – Kebakaran rumah petak di perumahan Rayon A, PT Gerbang Sawit Indah, Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, menelan korban empat orang meninggal dunia, pada hari Sabtu 17 Agustus 2024 sekira pukul 04.00 WIB.

Kapolres Rokan hulu AKBP Budi Setiyono SIK MH menjelaskan melalui Kasubsi Sei Humas Polres Rokan Hulu, “Adapun bangunan rumah petak yang terbakar sebanyak 3 unit, Bangunan tersebut terletak di Perumahan Rayon A, PT Gerbang Sawit Indah di Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, Rokan Hulu”.

Adapun korban yang meninggal dunia 4 orang, merupakan satu keluarga, Berliana Boru Siahaan yaitu Ibu dari anak anaknya, Tiara Damayanti Purba, anak pertama dari Berliana status sebagai Mahasiswi, Christian Edwar Purba yaitu anak ketiga dari Berliana dan masih pelajar, serta Asyer Eliazard Purba anak keempat dari Berliana.

Menurut saksi mata pada saat terlihatnya kobaran api dan kepulan asap tebal, Tetangganya berusaha memanggil pemilik rumah namun tidak ada jawaban, warga berusaha mendobrak pintu rumah namun kobaran api mulai membesar, lalu bergegas mematikan genset yang berada di belakang mes, untuk mematikan aliran listrik.

Kobaran api berhasil dipadamkan hingga pukul 06.30 WIB, dengan peralatan manual warga berusaha memadamkan api dengan menggunakan ember, dan pompa air Robin.

“Terkait penyebab kebakaran belum bisa kita simpulkan, karena masih proses penyelidikan, Mengenai keempat jenazah sudah dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk dilakukan autopsi”, terang Kasubsi Sei Humas Polres Rokan hulu.***(Surya)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *