Rokan Hulu, InfoRohul.Com – Sikembar Aslamia Armiah Sitepu dan Islamia Armiah Sitepu kembali mengharumkan nama Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau dalam Ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sepatu Roda Bintang Medan Open 2025 di Venue Candika 9 – 11 Agustus 2024.
Kejuaran Sepatu Roda yang memperebutkan Piala Walikota Medan ini, diikuti lebih dari 300 Atlet Sepatu Roda di Indonesia dan 1 Negara Thailand.
Sikembar Islamia (9) putri kelahiran desa Babussalam, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu ini, berhasil menyabet Perak di nomor Relay 3000 meter bersama rekan setimnya Aura dan Adiva bernaung di Klub Sepatu Roda Bina Muda.
“Berkat bimbingan pelatih dan latihan konsisten, Sikembar Aslamia dan Islamia mampu bersaing dengan atlet dari berbagai daerah di Indonesia,”ungkap Ari Gunawan Sitepu ayah sikembar, Jum’at, 16 Agustus 2024.
Om Ari sapaan Akrab ayah sikembar yang juga sebagai Sekretaris Umum Porserosi Rokan Hulu mengungkapkan, untuk mencapai level yang lebih baik lagi, sikembar akan dipersiapkan untuk mengikuti ajang Porprov 2026 di Kabupaten Siak, Provinsi Riau.
“Semakin banyak mengikuti pertandingan, saya harapkan sikembar bisa membela Tim Nasional Indonesia,”harap Om Ari.