Rokan Hulu, InfoRohul.Com – Ketiga Pria dari kelurahan Kota Lama ini diringkus oleh Satuan Reserse Narkoba (SatResNarkoba) Polres Rokan Hulu, terkait penyalahgunaan Narkotika jenis Shabu dan pil ekstasi pada hari Kamis 30 Mei 2024 sekira pukul 17.00 WIB.
Kasat ResNarkoba Polres Rokan Hulu AKP Repelita Ginting mengatakan “Ketiga pria itu adalah RH alias Ujang (31), berperan sebagai pengedar dan juga pemakai, ES alias Putra (38), pemakai, dan MP alias Ade (34) juga sebagai pemakai”.
“Dari tangan ketiga tersangka yang telah diamankan, Kami juga telah
mengamankan barang bukti berupa shabu dengan berat kotor 1,89 gram dan pil ekstasi sebanyak 3 butir dengan berat kotor 0,67 gram” Jelas Repelita Ginting.
“Ketiga Tersangka penyalahgunaan Narkotika berikut barang bukti telah diamankan di Mapolres Rokan Hulu guna proses hukum lebih lanjut” Pungkas Kasat Resnarkoba Polres Rokan hulu.***(Surya)