Ujungbatu– Seorang wanita bernama Nurma diduga telah melakukan penipuan dengan modus arisan dan menggelapkan uang senilai -+ Rp 1 miliar. Kasus ini telah dilaporkan ke Polsek Ujung Batu sejak enam bulan lalu, namun hingga saat ini Nurma masih belum ditemukan dan diduga melarikan diri. Keberadaannya seolah lenyap tanpa jejak.
Ratusan korban yang menjadi target penipuannya kini hanya bisa pasrah, menanti keadilan, dan berharap agar pihak berwenang segera menangkap pelaku. Nurma dikenal sebagai sosok yang licin bak belut, sehingga masyarakat khawatir dia akan melancarkan aksi serupa di tempat lain.
Kami mengimbau kepada siapa saja yang mengetahui keberadaan Nurma atau memiliki informasi terkait dirinya untuk segera melapor. Bantuan Anda sangat berarti dalam membantu para korban mendapatkan keadilan.
Hubungi kami melalui telepon atau WhatsApp:
📞 0822-6775-6682
Mari bersama-sama kita cegah penipuan lebih lanjut dan dukung penegakan hukum demi keadilan masyarakat.
IKLAN